Jumat, 30 Agustus 2013

11.000 lalu Apa?

Nilai tukar rupiah semakin merosot di akhir Agustus ini. setelah pada masa Lebaran lalu nilai Dollar Amerika sudah mencapai 10.000 rupiah, di minggu ini, 1 Dollar Amerika senilai 11.000 rupiah. Hal ini berarti terjadi penurunan yang sangat drastis pada nilai rupiah. Tentunya penurunan nilai rupiah tidak hanya berpengaruh pada industri besar yang bahan bakunya impor, tetapi berpengaruh secara luas kepada masyarakat.

Kamis, 29 Agustus 2013

Komitmen

Terdapat perbedaan mendasar antara komitmen dan tekad. Tekad membuat kita dapat memulai sesuatu, tetapi komitmen lah yang mengantarkan kita untuk mencapai suatu keberhasilan. Saat membuat keputusan untuk terlibat di dalam suatu pelayanan, kita membutuhkan tekad yang kuat, dan motivasi tentunya. Tetapi, ketika menjalaninya kita membutuhkan komitmen.

Rabu, 28 Agustus 2013

Bedanya Jokowi-Ahok dengan yang lain.

Jokowi dan Basuki Tjahja Purnama (Ahok) selalu menjadi buah bibir di media. Selama hidup di Indonesia, tidak pernah ada pejabat yang mendapat sorotan dari media secara terus menerus setiap harinya. Bahkan ada media online yang memberitakan mengenai pemerintahan Jokowi dalam hitungan hari. Sorotan yang didapat pun sebagian besar positif. Tentu tidak sembarangan saja saya menuliskan hal ini, karena jajak pendapat pada harian Kompas 26 Agustus 2013, menempatkan Jokowi sebagai peringkat pertama calon presiden favorit.

Selasa, 27 Agustus 2013

Cardiff City

Bagi penggemar sepakbola maupun orang yang tidak terlalu memperhatikan urusan sepakbola, nama klub-klub besar seperti Manchester United, Manchester City, Barcelona, Real Madrid, Juventus , bukanlah nama-nama yang asing. Mereka adalah klub-klub sepakbola yang kerap mendapatkan prestasi gemilang di Eropa. Tentunya pemberitaan mengenai prestasi mereka juga sering dibarengi dengan pemberitaan mengenai kekayaan klub-klub tersebut.

Senin, 26 Agustus 2013

Menjaga Fokus


 Pada pelaksanaan sebuah kegiatan outbound yang diisi dengan berbagai kegiatan, para peserta harus mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya agar tim mereka menang. Di dalam acara ini panitia membagi tugas pada instruktur dan "instruktur". Instruktur yang memberikan info mengenai tata cara kegiatan adalah yang harus didengarkan sedangkan yang lain hanya akan mengacaukan.

Minggu, 25 Agustus 2013

Susan Jasmine Zulkifli

Nama ini agak mencuat akhir-akhir ini, terutama di media online. Mungkin karena secara fisik menarik, tetapi rupanya berita yang beredar adalah karena adanya penolakan dari warga yang wilayahnya ia pimpin sebagai lurah karena beliau beragama Protestan. Penolakan warga yang disertai dengan pengumpulan sejumlah KTP rupanya tidak dihiraukan oleh Wakil Gubernur DKI, Basuki Tjahja Purnama (Ahok). Ahok berpendapat bahwa keyakinan tidak boleh dijadikan alasan menolak seseorang menjabat sebagai Lurah.

Sabtu, 24 Agustus 2013

Pelajaran dari Bahtera Nuh

Pelajaran singkat yang bisa diambil dari Bahtera Nuh :

Buatlah perencanaan, karena hujan belum turun saat Nuh membangun bahtera

Kita semua berada di dalam bahtera yang sama (keluarga, gereja, persekutuan)

Tetaplah jaga kesehatan, karena bisa jadi pada usia 60 tahun ada tugas besar menantimu

Jangan dengarkan orang yang merendahkan tugasmu, tetap kerjakan dan fokus pada apa yang harus diselesaikan.

Bangunlah masa depanmu di dasar yang kuat, seperti Nuh yang membangun bahteranya di atas pegunungan

Kecepatan tidak selalu menjadi suatu keuntungan, karena di dalam bahtera Nuh, macan tutul berada bersama-sama dengan siput tanpa bisa berbuat banyak

Ingatlah, bahtera Nuh dibuat oleh amatiran, sedangkan Titanic dibuat oleh para proffessional. Latar belakang pendidikan dan pengalaman tidak selalu berpengaruh pada pekerjaan Tuhan

Tidak peduli betapa besarnya badai di dalam hidupmu, selalu akan ada pelangi yang menanti pada akhirnya.

Tuhan memberkati

Kisah Bahtera Nuh : Kejadian 6-8


Jumat, 23 Agustus 2013

Thank You Power

Disarikan dari buku : Thank You Power
Penulis : Deborah Norville
Penerbit : Libri
Tahun terbit : 2008

Hasil survey National Opinion Research Centre, University of Chicago menunjukkan bahwa orang yang memiliki harta kekayaan banyak belum tentu bahagia. Dalam 50 tahun terakhir, di Amerika keluarga dengan tingkat ekonomi menengah menggunakan mobil yang lebih mewah dan memiliki rumah yang bagus. Namun, orang Amerika yang mengatakan bahwa mereka sangat bahagia menurun dari 35% menjadi 30%. Faktanya, walaupun tingkat ekonomi membaik, tetap saja terjadi perceraian, bunuh diri dan depresi. Hal ini terjadi karena kurangnya rasa syukur. 

Kamis, 22 Agustus 2013

Disiplin bukan Kekerasan

Dalam mengajar anak-anak berkebutuhan khusus, terkadang saya bisa cukup keras. Seperti yang terjadi Senin kemarin, saya agak mendorong sedikit tubuh seorang anak dan memperingatkannya dalam nada yang cukup tinggi, karena ia tidur-tiduran di atas meja yang sedang saya pakai untuk mengajar anak lain. Bukan itu saja, ia bahkan berani melempar beberapa potong puzzle ke arah anak yang sedang saya ajar. Tentunya tindakan saya sebelumnya didahului dengan teguran yang lebih halus.

Rabu, 21 Agustus 2013

Dilayani Ketika Melayani


 “Sama seperti Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang.”

(Matius 20: 28)

Saya bersyukur ketika untuk kesekian kalinya Tuhan memberikan kesempatan untuk melayani di tanah Papua. Pada tanggal 8-13 Juli 2013 saya bersama dengan tim GKI Kayu Putih melakukan lawatan kasih ke Desa Sanfarmun, Distrik Saukorem, Kabupaten Tambrauw, Papua Barat. Fokus pelayanan saya dalam tim adalah bidang kesehatan; kami memberikan pelayanan kesehatan masal di Desa Sanfarmun. Penyakit akibat cacing dan jamur kerap dijumpai. Pedih rasanya menyadari bahwa tidak ada tenaga kesehatan maupun kader di tempat ini. Saya yakin kedatangan kami adalah berkat bagi masyarakat Sanfarmun dan saya berhadap mereka dapat mengalami perjumpaan dengan Tuhan melalui pelayanan yang kami lakukan.

Selasa, 20 Agustus 2013

Motorola C115

Saya memiliki HP Motorola C115, sebuah handphone jadul tetapi fungsinya masih baik. Masih bisa untuk menelepon dan masih bisa untuk sms. Bisa dikatakan sebagai alat komunikasi HP ini cukup baik. Memang tidak bisa dipakai internetan , mengambil gambar atau menggunakan aplikasi canggih. Dalam keadaan darurat saat handphone yang saya pakai mengalami masalah, handphone jadul ini keberadaannya sangat disyukuri.

Senin, 19 Agustus 2013

Indonesia Raya

Lagu ini dinyanyikan setiap Senin ketika upacara bendera berlangsung saat saya masih bersekolah di sekolah dasar. Namanya anak-anak, saat itu, kami bernyanyi terkadang seperti asal saja alias kurang menghayati. Atau bernyanyi dengan wajah serius karena takut dimarahi oleh guru. Terkadang di tengah-tengah nyanyian, beberapa murid tertawa kecil melihat bendera yang terlambat mencapai puncak tiang, atau bendera yang terlalu cepat sampai di puncak tiang sebelum lagu Indonesia Raya selesai dinyanyikan.

Minggu, 18 Agustus 2013

Selamat Mempertahankan

Mempertahankan dikatakan lebih sulit dibanding meraih atau mendapatkan. Ada benarnya juga, pada kenyataannya, pemenang Liga Inggris, entah siapapun akan ditargetkan untuk dikalahkan oleh tim-tim yang ada disana . Melawan tim juara akan memotivasi lawan untuk bermain lebih keras dibandingkan melawan tim yang biasa-biasa saja, karena walaupun tidak jadi juara liga, tetapi bisa sekali saja mengalahkan tim juaranya, rasanya akan bangga sekali. 

Sabtu, 17 Agustus 2013

Freddy, Sisca dan Kemerdekaan


Nama Freddy Budiman, timbul tenggelam menghiasi isi media cetak maupun media elektronik. Pria yang dikenal sebagai bandar narkoba ini telah divonis hukuman mati oleh pengadilan. Ia pun sudah mendekam di balik penjara. Seolah-olah kemerdekaannya sudah diambil, tetapi pada kenyataannya media memberitakan bagaimana sebenarnya ia masih memiliki kemerdekaan, orang-orang dekatnya masih memiliki akses untuk bertemu dengannya, bahkan yang menghebohkan adalah Freddy mampu menggerakkan pabrik sabu yang berada di dalam penjara.

Sisca Yofie, seorang manajer berusia 30an tahun turut menjadi pembicaraan di berbagai media. Ia menjadi korban dalam sebuah kasus yang saat ini masih penuh dengan kontroversi. Antara kematian karena kasus penjambretan atau karena hal lain. Dalam kasus ini kemerdekaan untuk memperoleh kebenaran seakan-akan tertutupi dengan pernyataan aparat hukum yang seolah-olah sudah memutuskan bahwa kasus ini terjadi karena penjambretan, tanpa memperhatikan berbagai keganjilan yang ada di dalam kasus ini.

Jumat, 16 Agustus 2013

Pengalaman

Beberapa hari lalu, saya berkenalan dengan seseorang di dalam suatu project. Dari perbincangan kami, ia bercerita bahwa sebenarnya ia baru mulai kerja, karena ia lulus terlambat karena saat kuliah keasikan kerja. Ia menyesali hal ini dan menganggap itu adalah sebuah kesalahan. Tetapi yang saya sampaikan kepadanya adalah bahwa itu bukan kesalahan tetapi pengalaman.

Kamis, 15 Agustus 2013

Sepeda Roda Tiga

Mungkin hampir seluruh orang yang melewati fase kanak-kanak pernah menggunakan sepeda roda tiga. Sepeda kecil dengan tiga buah roda, satu roda depan dan tiga roda belakang. Tentunya sepeda ini dibentuk sedemikian rupa agar anak yang mengendarainya tidak terjatuh. Saat anak sudah mulai besar, tentunya ia tidak terus menerus bermain dengan sepeda roda tiga, ia akan menggunakan sepeda yang lebih besar dengan dua roda. Dimana pasti resiko jatuh lebih besar, namun dengan semakin dewasanya anak, ia mampu menjaga keseimbangan sepeda tersebut.

Rabu, 14 Agustus 2013

Pelajaran dari The Smurfs 2

The Smurfs 2 menghadirkan tontonan yang penuh kelucuan disertai dengan keindahan berbagai sudut kota Paris. Setelah menyaksikan film ini, ada beberapa nilai Alkitabiah yang menarik, antara lain adalah ungkapan dari Papa Smurf yang mengatakan, tidak penting kamu berasal darimana, yang penting adalah kamu memilih ingin menjadi orang seperti apa. Ucapan Papa Smurf ini yang kemudian direnungkan oleh Smurfette di sepanjang film. Apakah ia harus menerima takdir sebagai ciptaan si jahat Gargamel dan berlaku jahat pula, atau ia memilih bertingkah laku baik seperti didikan yang ia terima dari desa smurf.

Selasa, 13 Agustus 2013

Mukjizat di Balik Pelayanan

Salah satu kenangan ketika baru saja bertumbuh di dalam Yesus adalah ketika terlibat dalam pelayanan retreat mahasiswa. Saat itu saya membantu di bidang danus (dana), dimana kegiatannya adalah mengumpulkan dana untuk pelaksanaan retreat. Kegiatan yang harus dilakukan cukup banyak dari menelepon alumni untuk meminta bantuan dana, berjualan kue dan minuman , sampai mengikuti rapat-rapat yang bisa berlangsung sampai malam.

Senin, 12 Agustus 2013

Terimakasih untuk Dukungannya

Dalam 2 hari terakhir, sakit menghantui kehidupan saya. Ya, mungkin sudah diperkirakan, karena pada beberapa tulisan sebelumnya, saya sudah terkena sakit ringan. Namun sejak kemarin sakit saya bertambah parah. Di dalam penyakit yang sedang saya alami ada beberapa hal yang saya syukuri antara lain

Minggu, 11 Agustus 2013

Kesaksian : Iman dan Pengharapan


Saya mencoba sharing pengalaman rohani yang saya alami dalam beberapa tahun. Pengalaman rohani ini berawal dari pernikahan kami pada tahun 2005, seperti kebanyakan pasangan yang baru menikah pasti memimpikan seorang anak. Dari sinilah awal dari perjalanan iman saya dan istri dibentuk langsung oleh Tuhan. Awal pernikahan kami tidak terjadi hal yang mengejutkan, sampai kira-kira 3 bulan setelah pernikahan kami, saya bermimpi dan dalam mimpi saya itu, saya sedang bermain dengans eorang anak. Awalnya mimpi saya ini saya anggap hanya biasa seperti mimpi-mimpi lainnya. Tetapi setelah beberapa bulan kemudian saya bermimpi lagi dan anak yang saya temui adalah anak laki-laki yang bermain bersama saya beberapa bulan yang lalu dan hal ini tidak pernah saya ceritakan dengan istri saya, sampai suatu saat setelah mimpi yang kesekian kali, saya seperti mendapat karunia bahwa anak itu adalah anak yang akan dikaruniakan Tuhan kepada kami. 


Hal ini saya ketahui setelah dalam satu bulan saya merasa Tuhan menunjukkan hal-hal yang menurut saya sangat menyentuh keimanan dan hati saya yang paling dalam. Dalam sebulan saya selalu mendapati bahwa Tuhan benar-benar berbicara kepada saya melalui renungan-renungan harian yang saya baca karena sehari 3 kali saya bersaat teduh dan firman Tuhan yang saya baca dan dengar di gereja saat ibadah hari minggu. Tuhan berbicara melalui pengalaman Abraham pada Kejadian 15,18 dan 21, tentang janji keturunan Abraham. Melalui pengalaman Hana pada 1 Samuel 1:1-28 dan melalui pengalaman Zakharia dan Elisabeth pada Lukas 1:5-80. Bagi beberapa orang hal ini terlihat mengada-ngada dan mustahil, karena hal ini saya ceritakan ke beberapa teman dan terlihat muka yang tidak percaya akan pengalaman saya,demikian juga istri saya tidak percaya akan hal itu, tetapi saya tetap meyakini hal ini dan terus menyimpan hal itu di dalam hati.

Sabtu, 10 Agustus 2013

Pasangan Ideal

Dalam mencari pacar atau pasangan pasti kita memiliki berbagai kriteria. Bisa dalam bentuk fisik , materi ataupun sifat. Pasangan ideal atau persis seperti yang kita mau bisa dibilang mustahil untuk ditemukan atau didapat, itu kata salah satu senior saya di dalam pelayanan. Ya ada benarnya juga, dan andaikan kita ketemu dengan orangnya, belum tentu dia yang kita anggap ideal itu bersedia jadi pasangan kita, karena orang tersebut pasti punya kriteria ideal bagi dirinya sendiri.

Lalu bagaimanakah pasangan ideal yang realistis?

Jumat, 09 Agustus 2013

Bakar Lemak Tanpa Lapar Tanpa Lemas

Ini adalah judul buku mengenai fitness dan menurunkan berat badan karya dari Ade Rai. Sekitar 3 tahun lalu, saya membaca buku ini dan menerapkannya. Berat badan saya yang tadinya 84 Kg bisa turun sampai stabil di 72 Kg (dalam 4 bulan). Suatu pencapaian yang baik menurut saya. Karena ada suatu hal positif yang bisa dicapai di dalam kehidupan.

Bukan bermaksud promosi bukunya Ade Rai, karena bahkan saya tidak kenal Ade Rai secara pribadi. Mumpung lagi libur saya rasa tidak ada salahnya menambah nilai positif di dalam hidup kita. Entah melalui olahraga teratur selama libur, mengatur pola makan yang baik atau bisa juga mengirimkan tulisan ke kristusyesus.com .....heheheh.....(kirim tulisan bisa lihat kirimkan karyamu!).

Kamis, 08 Agustus 2013

Belajar Tentang Integritas dari Mutiara Hitam

Majalah Tempo edisi 3-9 Juni 2013, memberikan pernyataan yang menarik tentang figure Yap Thiam Hien. Yap Thiam Hien mendapatkan gelar minoritas dalam tiga lapisan: Cina, Kristen dan jujur. Pernyataan di majalah Tempo ini menarik karena orang yang jujur dimasukkan ke dalam kategori minoritas. Pada masa kini, orang yang jujur mungkin termasuk pada kategori “langka”. Manusia terjerat untuk menukar kejujuran –yang menunjukkan integritas pribadinya—dengan gelimang harta, kedudukan, kekuasaan, nama baik, dan tawaran menggiurkan lainnya.

Dalam perjalanan ke tanah Papua beberapa waktu yang lalu, saya menjumpai seorang mutiara hitam Kristen yang jujur. Dengan penuh kejujuran dan keberanian, alumnus dari salah satu perguruan tinggi di Surabaya ini berani menyatakan kebenaran. Ia berani mengkritisi para penguasa dari tanahnya sendiri. Ia mengkritisi saluran yang meraup alokasi dana yang seharusnya dinikmati oleh masyarakat Papua di pedalaman. 

Dalam sebuah perjumpaan antara para penguasa dengan perwakilan lembaga internasional yang memberikan bantuan dana bagi masyarakat Papua di pedalaman, dengan lantang ia berkata, “Kalian salah memberikan dana kepada orang-orang ini. Dananya mereka pangkas sehingga masyarakat di pedalaman tidak merasakannya. Desa-desa tetap tidak dibangun. Pendidikan minim dan pelayanan kesehatan sangat buruk”

Rabu, 07 Agustus 2013

You Raise Me Up

Lagu ini dipopulerkan oleh Josh Groban yang kemudian juga dinyanyikan oleh West Life. "You Raise Me Up" diluncurkan untuk kalangan umum, namun saat kita mencermati liriknya, lagu ini seperti lagu rohani. Yaitu penyertaan dan penguatan dari Tuhan ketika kita sedang berada dalam kondisi terpuruk. 

When I am down and, oh my soul, so weary;
When troubles come and my heart burdened be;
Then, I am still and wait here in the silence,
Until you come and sit awhile with me.

Selasa, 06 Agustus 2013

Waktu Istirahat

Dalam beberapa hari terakhir, suara saya agak-agak berubah, bahkan sempat hilang. Akibat dari sakit tenggorokan yang tidak sembuh-sembuh. Sering begadang dan kerja non stop dari pagi hingga malam bisa jadi penyebabnya. Ya, sejak mencoba memulai usaha sendiri, saya agak-agak "ngoyo" dalam bekerja. Walaupun pekerjaan sebagian besar dilakukan dari rumah, tetapi jam kerja saya lebih panjang daripada waktu dulu masih bekerja di klinik.

Sejak pagi bangun, sampai lewat tengah malam, bisa dilewatkan di depan laptop. Menulis, mencari ide, mengembangkan web, dan lain-lain. Dalam satu minggu selain bekerja di rumah juga ada proyek-proyek di luar rumah yang harus saya tangani. Dan seringkali pulang dari proyek, saya kembali bekerja lagi. Sedangkan hari Sabtu dan Minggu dihabiskan untuk pergi dengan pasangan dan pelayanan. Wah wah wah....pola hidup saya sepertinya salah.

Senin, 05 Agustus 2013

Bom , Provokasi dan Kebencian

(bom meledak di Vihara Ekayana,Minggu 4/8)
Malam ini (Minggu,4 Agustus), saya cukup dikejutkan dengan berita mengenai terjadinya ledakkan di sebuah Vihara di daerah Jakarta Barat. Awalnya berita-berita di media online hanya menuliskan ledakkan, namun kira-kira menjelang tengah malam, melalui media online, polisi mengkonfirmasi bahwa sumber ledakkan adalah bom . 

Peristiwa semacam ini mengingatkan pada ledakkan bom yang menyasar beberapa gereja di waktu yang lalu. Yang beberapa di antaranya merenggut korban jiwa. Suatu hal yang kejam dan tidak mengenal belas kasihan. Selain sejumlah korban, akibat yang lebih besar lagi adalah timbulnya berbagai provokasi yang mengarahkan untuk membenci kelompok atau agama tertentu.

Sabtu, 03 Agustus 2013

Dari Tuhan untuk ....? (saya?)


Ada satu teori yang sering saya ucapkan kepada teman-teman dengan agak bercanda, bahwa manusia baru dekat sama Tuhan kalau sedang kesulitan. Bukan tanpa alasan saya mengatakan hal tersebut, karena saya pun mungkin terkadang bersifat seperti itu. Saat sedang susah, berdoa rajin, bahkan sampai doa puasa. Kalau sedang senang atau kondisi aman sejahtera, Tuhan agak "dilupakan".

Bertahan dalam Iman

Di klinik tumbuh kembang tempat saya bekerja dulu, saya menangani berbagai macam klien anak dengan gangguan perkembangan. Mulai dari yang mengalami gangguan autisme, keterlambatan berbicara, keterlambatan dari segi kecerdasan, cerebral palsy, down syndrome, dan lain-lain. Ada satu klien yang sampai sekarang meninggalkan kesan yang mendalam untuk saya, terutama dari sikap orangtuanya.

Sebut saja namanya Erni (bukan nama sebenarnya), ia sudah berusia menginjak remaja, sekitar 12-13 tahun, mengalami keterlambatan berbicara dan keterlambatan dari segi kecerdasan. Ditambah lagi adanya gangguan dari struktur tulangnya (skoliosis). Orangtuanya bekerja di dalam pelayanan terhadap mahasiswa, dengan pendapatan yang tentunya tidak banyak.

Kamis, 01 Agustus 2013

Pilihan Bella Saphira

Saya tidak terlalu mengetahui jelas mengenai siapa itu Bella Saphira. Yang saya tahu ia adalah seorang artis, tetapi perihal film apa yang pernah ia bintangi, saya samasekali tidak tahu. Sepertinya ia bukan jajaran artis top di masa sekarang, setidaknya masih kalah populer dibandingkan dengan Agnes Monica atau Krisdayanti. Dalam beberapa minggu terakhir , namanya mencuat di media massa, terutama di infotainment, bukan karena karirnya yang sedang melesat, tetapi karena keputusannya untuk pindah kepercayaan.

Bagi saya berpindah kepercayaan bukan hal yang mengejutkan, karena semasa kuliah ada beberapa teman yang "hobi" berpindah kepercayaan, mungkin karena teori filsafat sangat mempengaruhi di bidang kuliah yang saya tekuni (psikologi) sehingga banyak yang mempertanyakan keberadaan Tuhan dan hal-hal semacam itu. Entah bagaimana pindah kepercayaan yang dilakukan oleh Bella Saphira begitu dibesar-besarkan oleh media massa.