Akhirnya tiba hari terakhir di tahun 2013. Perjalanan selama 11 bulan 30 hari akan berlanjut di tahun 2014. Tahun 2013 bagi kristusyesus.com merupakan tahun kelahiran web ini. Puji Tuhan sampai saat ini web maupun fanspage masih terus bertahan walaupun terjadi masa-masa naik turun dan adanya berbagai hambatan.
Sama seperti di kehidupan kita, berbagai kejadian dari yang menyenangkan dan menyedihkan terjadi sepanjang tahun. Beberapa tips yang mungkin bisa dilakukan untuk menutup perenungan 2013 dengan sukacita :
1. Bersyukur
Saya yakin total berkat yang kita terima lebih banyak daripada hal-hal yang menyedihkan yang terjadi. Bersyukurlah untuk segala hal yang sudah terjadi sepanjang tahun 2013. Bersyukur untuk semua kesempatan yang Tuhan sudah berikan. Bersyukur untuk segala pemeliharan Tuhan bagi kehidupan kita.
2. Stop Membandingkan!
Salah satu penghalang bagi kita untuk bersyukur adalah sikap yang selalu membandingkan diri dengan orang lain. Setiap manusia punya jalan hidup masing-masing yang sudah dirancang dengan baik oleh Nya. Tidak perlu iri atau bahkan dengki terhadap orang lain yang lebih sukses atau hidupnya lebih beruntung.
3. Mengampuni
Mungkin ini adalah poin yang tersulit. Dendam yang kita bawa dari tahun ke tahun sudah saatnya dilepaskan. Memang tidak mudah, namun apakah hal ini akan terus dibawa sampai tahun mendatang? Bukan beban berat yang membuat kita sulit melangkah, tetapi rasa lelah karena beban yang tidak seberapa tetapi dibawa terus menerus. Bayangkan bila Anda harus seharian memegang gelas berisi air, pasti capek kan? walaupun ringan tetapi dibawa terus sepanjang waktu.
semoga saran-saran di atas berguna untuk menyambut 2014 dengan hati yang penuh damai sejahtera.
Tuhan memberkati!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar